Wednesday, February 11, 2015

Kutipan: PELAYANAN

Motivasi Pelayanan. Bila pelayanan/pengabdian kita untuk tujuan kemanusiaan, kita akan segera kalah dan patah hati, karena kita akan sering berhadapan dengan perlakuan yang tak-berterima kasih dari orang lain. Akan tetapi, jika kita didorong oleh kasih kita kepada Allah, sikap tak-berterima-kasih macam apa pun takkan dapat merintangi kita untuk melayani orang lain. – Oswald Chambers, My Utmost for His Highest


Gagasan Paulus tentang pelayanan adalah mencurahkan hidupnya sampai ke tetes penghabisan bagi orang lain. Apakah dia akan menerima pujian atau celaan tidaklah menjadi soal. Selama masih ada seorang manusia yang belum mengenal Yesus, Paulus merasa berutang untuk melayani orang itu sampai dia mengenal-Nya. – Oswald Chambers, My Utmost for His Highest


KEBAIKAN dan kepribadian tertentu (seorang percaya/pelayan), seharusnya tidak menjadi suatu hal yang menjadi daya tarik kepada diri sendiri, tetapi semata menjadi magnet yang menarik orang kepada Yesus Kristus. Oswald Chambers


Jika kesucian saya tidak menarik orang lain kepada Yesus, maka itu bukanlah kesucian yang benar; itu hanya pengaruh yang membangkitkan emosi yang tidak semestinya dan hasrat yang jahat (evil desires) di dalam diri manusia dan membelokkannya dari arah yang benar. - Oswald Chambers 


“Allah telah menciptakanku untuk melakukan suatu pelayanan yang pasti bagi-Nya; Ia telah mempercayakan suatu pekerjaan kepadaku yang tidak ia percayakan kepada yang lain. Aku memiliki misiku sendiri – Aku mungkin tidak pernah mengetahuinya dalam hidup ini, tapi akan akan diberitahu tentang itu selanjutnya…Aku memiliki bagian dalam karya agung; Aku adalah mara rantai dalam rantai, sebuah ikatan hubungan diantara pribadi-pribadi.” –  John Henry Newman


Roh Kudus dan Pelayanan. Mencoba untuk melakukan pekerjaan Tuhan dengan kekuatan sendiri adalah yang paling membingungkan, melelahkan, dan membosankan dari semua pekerjaan. Tetapi bila Anda dipenuhi dengan Roh Kudus, maka pelayanan Yesus-lah yang mengalir keluar dari Anda. Corrie Ten Boom


Salah satu penemuan paling penting yang pernah saya buat adalah kebenaran ini: Allah paling dimuliakan di dalam diri saya ketika saya paling dipuaskan dalam Dia. Hal inilah yang menjadi motor motor yang menggerakkan pelayanan saya sebagai seorang pendeta. Ini mempengaruhi semua yang saya lakukan. - John Piper


Kehidupan dipenuhi Roh tidak disediakan untuk sesuatu yang hebat; orang Kristen tidak diisi hanya ketika melakukan pelayanan seperti berkotbah atau mengajar, tetapi yang mengayati hidup sehari-hari yang berpenyerahan kepada Allah mengalami kepenuhan Roh saat ke saat. Tidak ada orang Kristen dapat melakukan kurang dari itu dan pada saat yang sama menjalani kehidupan yang menang. - Kenneth Wuest

Melayani Tuhan untuk mendapatkan surga bukan ajaran agama Kristen. Kepuasan tidak dapat ditemukan pada mendapatkan, tetapi hanya dalam hubungan pribadi dengan Tuhan. – Oswald Chambers


Seorang pemimpin rohani adalah yang dipercayakan Allah akan orang-orang yang dipimpinnya. "Adakah orang lain tertarik kedalam pelayanan karena apa yang mereka lihat dalam diri Anda sebagai pemimpin?" - Henry Blackaby




Pelayanan dan Kesombongan. Tuhan tidak pernah dapat mempercayakan Kerajaan-Nya kepada siapa saja yang kesombongannya belum dihancurkan, karena kesombongan adalah senjata dari kegelapan itu sendiri. - Francis Frangipane


Pementingan diri dan Pelayanan. Sifat mementingkan diri sendiri dapat menimbulkan ketakutan. Karena kalau kita mementingkan diri sendiri, kita hanya terarik pada hasil pelayanan itu, kemudian kita merasa takut kehilangan gengsi, kuasa atau uang.  -  Warren W Wiersbe

Kita melayani sebagai bentuk persembahan hidup kita kepada Tuhan, atau hanya mengisi waktu? Jika kasih-Nya yang menjadi motivasi pelayanan kita, tentu kita akan mengerjakan segala sesuatu dengan kerendahan hati. - ?


Jika saya belum ditangkap dan dikendalikan oleh Yesus Kristus dan belum menyerahkan diri kepada-Nya, saya akan menimbang-nimbang waktu yang saya putuskan berikan kepada-Nya dan yang berharga bagi saya adalah pemikiran atau gagasan saya tentang pelayanan. - Oswald Chambers

Ketika seseorang mencoba untuk melakukan apa yang dia tahu menjadi kehendak Tuannya (Yesus), kemampuan akan diberikan kepadanya sesuai dengan tugas tersebut.  Fulton J Sheen



"Hanya ketika yakin bhw kehidupan Kristen sepenuhnya kasih-karunia mk kita dpt melayani Tuhan dg hati syukur dan mengasihi-Nya" ~Jerry Bridges

No comments:

Post a Comment