Thursday, February 12, 2015

Kutipan: ROH KUDUS

Bukti yang jelas dari kehadiran Roh Kudus dalam hidup seseorang adalah keserupaan yang jelas dengan Yesus Kristus, dan kebebasan/kelepasan dari segala sesuatu yang tidak menyerupai Dia. – Oswald Chambers, My Utmost for His Highest

Pengalaman satu-satunya yang pernah disadari oleh mereka yang dibaptis dengan Roh Kudus ialah pengalaman selalu merasakan ketidaklayakan mutlak mereka dihadapan Tuhan. – Oswald Chambers

Pernahkah saya mencapai suatu titik dalam pengalaman hidup sehingga saya dapat berkata, “Aku memang tidak dapat berbuat apa-apa (utterly helpless) … tetapi Ia…?” Sebelum sampai pada titik tersebut, saya takkan pernah tahu makna baptisan Roh Kudus. – Oswald Chambers


Doa tidak dapat dipisahkan dari ibadah penyembahan. Seperti halnya kehidupan tidak dapat dipisahkan dari bernapas. Jika kita mengikuti dorongan-Nya, Roh Kudus akan selalu memimpin kita untuk berdoa. Ketika Roh tidak hadir, kita akan menemukan berbagai alasan untuk tidak berdoa, dan alasan kita selalu tampak benar, tetapi di hadapan Roh alasan kita hanya yang dicari-cari. - T. Kendall R.

Ketika kita membiarkan Roh Kudus bekerja dengan bebas, dia selalu akan membawa kita menjadi gereja yang banyak berdoa. Sebaliknya, ketika Roh tidak hadir, kita akan menemukan berbagai alasan untuk tidak berdoa. Kita mungkin berkata, "Allah mengerti, koq. Dia tahu aku mengasihi-Nya. (dll). Ketika Roh tidak hadir, alasan kita selalu tampak benar, tetapi di hadapan Roh alasan kita semua pudar. - T. Kendall R.

No comments:

Post a Comment